11012004 Informatika Kefarmasian
Mata kuliah (MK) Informatika Kefarmasian memfasilitasi mahasiswa untuk memahami konsep teoritis yang dibutuhkan untuk menjawab pertanyaan tentang aspek klinis maupun industri farmasi sederhana sebagai bagian dari pelayanan kefarmasian yang dilakukan oleh apoteker. Melalui MK ini, mahasiswa diajak berlatih untuk secara praktis memanfaatkan sumber-sumber informasi obat yang tersedia, baik dalam bentuk cetak maupun elektronik di internet, yang sering digunakan untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan tersebut. Mahasiswa akan diajak untuk membiasakan diri dengan berbagai format dalam sumber informasi yang bervariasi serta memahami isi sumber tersebut. Sumber Informasi tersebut dapat berupa artikel penelitian primer di jurnal medis (medical journals), pedoman terapi/panduan klinis (clinical guidelines), kajian artikel (reviews), atau buku-buku yang relevan. Fokus spesifik matakuliah ini meliputi tiga cakupan penting (core units of learning) yaitu: 1. Jenis sumber informasi (primer, sekunder, tersier); 2. Cara mengakses sumber-sumber informasi tersebut, dan 3. Beberapa konsep dasar terkait aspek klinis dan aspek dari industri farmasi (formulasi dan penjaminan mutu sediaan farmasi). Aspek klinis yang dimaksud antara lain: reaksi obat yang tidak dikehendaki (ROTD) atau adverse drug reaction (ADR), kompatibilitas sediaan intravena, interaksi obat, kehamilan dan menyusui, imunisasi, gangguan ginjal dan hati, kesalahan dan penyalahgunaan obat, formulasi obat, kimia farmasi, serta tanaman obat).
Capaian Pembelajaran
Pada akhir kuliah, mahasiswa mampu menjawab pertanyaan-pertanyaan sederhana (queries) mengenai aspek klinis (terkait penyakit dan penggunaan obat) dan aspek dari industri farmasi (formulasi dan penjaminan mutu sediaan informasi, baik sediaan farmasi dengan bahan aktif sintetis maupun tanaman obat [herbal medicine]) dengan menggunakan sumber informasi yang sesuai.
Pengetahuan Awal
Bahasa Inggris
Referensi Umum
Referensi Buku Pustaka
- COMMITTEE., JOINT FORMULARY, et al..(2024).British National Formulary (BNF87) March 2024..ISBN 9780857114808.
- Abadinsky, Howard, et al..(2007).Drug Use and Abuse: A Comprehensive Introduction..ISBN 978-0-495-09339-8.