1307Y22A Business Intelligence in Managerial Accounting

Pertumbuhan bisnis yang baik selalu diikuti dengan peningkatan volume transaksi dan aktivitas operasional perusahaan. Kondisi alami yang memberi konskuensi terhadap besaran data dan informasi yang dihasilkan, bahkan beberapa perusahaan sudah saatnya memanfaatkan big data. Hal ini menjadi tantangan baru bagi bisnis di era revolusi industri 4.0 yang seharusnya mampu berselaras diri dan memanfaatkan teknologi informasi dengan baik. Sistem informasi akuntansi berperan besar didalam mengelola alur data masuk dan data keluar, serta menghasilkan informasi yang baik, melalui kerangka business intelligence. Mata kuliah ini memberi pengetahuan dan pemahaman tentang konsep dan peran Business Intelligence dalam dunia akuntansi.

Capaian Pembelajaran

Umum 1. Berpikir kritis di dalam menemukan permasalahan terkait di dalam masyarakat bisnis dan industri (S4) 2. Menguasai pengetahuan dan teknik penelitian yang layak/ sesuai dengan fenomena (PP2) 3. Mampu mengambil keputusan secara tepat dalam konteks penyelesaian masalah di bidang keahliannya, berdasarkan hasil analisis informasi dan data (KU4) 4. Memiliki keterampilan dalam merancang solusi yang inovatif di bidang akuntansi dengan pendekatan holistik konstruktif (KK3) Spesifik MK 1. Mata kuliah ini bertujuan untuk membekali peserta didik dengan pengetahuan dan studi kasus penerapan business intelligence dalam bidang akuntansi. 2. Peserta menguasai penerapan business intelligence di dalam pengambilan keputusan yang berdasarkan data.

Pengetahuan Awal

-

Referensi Umum

  • A. Storytelling With Data: A Data Visualization Guide For Business Professionals – Cole Nussbaumer Knaflic B. Business Intelligence Techniques: A Perspective from Accounting and Finance – Anandarajan et al. C. Introduction to Information Systems: Supporting and Transforming Business – Rainer et al.(2167)

Referensi Buku Pustaka

    Update: 2025-03-14 00:45:03 sesuai RPS Online