1801B021 Gambar Bentuk II
Mata kuliah Gambar Bentuk II adalah mata kuliah kemampuan dasar lanjutan setelah mata kuliah Gambar Bentuk I. Jika pada mata kuliah Gambar Bentuk I mahasiswa mendalami elemen-elemen dasar dalam menggambar bentuk dengan media pensil grafit secara hitam putih, dalam mata kuliah Gambar Bentuk II mahasiswa dilatih secara mandiri dasar menggambar dengan menerapkan warna yang diwujudkan melalui media pensil warna, marker dan soft pastels. Mata kuliah Gambar bentuk II juga melatih mahasiswa untuk menyajikan karya gambar produk berwarna yang dapat dipahami dari segi operasional, detail dan fungsi.
Capaian Pembelajaran
Capaian pembelajaran lulusan yang diharapkan dari mata kuliah ini adalah : CP 10 : Mampu mempresentasikan proses desain dan manajemen produk, dalam bentuk laporan desain dan visualisasi produk. Mata kuliah ini merupakan salah satu mata kuliah penunjang untuk menunjang mata kuliah Desain Produk I, Desain Produk II, Material dan Proses I, Digital Modeling. Capaian akhir yang diharapkan adalah mahasiswa mampu mengkomunikasikan ide melalui karya gambar berwarna yang dibuat secara manual menggunakan media pensil warna, marker dan soft pastels dengan menerapkan elemen dasar dan prinsip dalam menggambar bentuk, yang dipecah dalam beberapa kompetensi dasar (KD) yang lebih dalam sebagai berikut : A. Mahasiswa menguasai teknik penggunaan alat, perlengkapan dan media untuk proses sektsa dan pewarnaan (rendering) B. Mahasiswa menguasai teknik dasar pewarnaan (rendering) untuk mewujudkan tingkat gelap terang dalam proses menggambar C. Mahasiswa mampu mengidentifikasi jenis dan karakteristik material untuk diterapkan dengan teknik pewarnaan (rendering) D. Mahasiswa mampu menyajikan karya gambar produk sesuai objek acuan berdasarkan kaidah menggambar bentuk dengan menerapkan teknik pewarnaan (rendering)
Pengetahuan Awal
Tidak ada prasyarat untuk mengambil Mata Kuliah Gambar Bentuk II
Referensi Umum
- Dharsono Sony Kartika. 2017. Seni Rupa Modern. Bandung: Penerbit Reakayasa Sains.(5296)
- Koos Eissen & Roselien Steur. 2011. Sketching the Basics. Amsterdam: BIS Publisher.(5297)
- Miky Endro Santoso, S.Sn., M.T. 2018. Teknik Dasar Menggambar Bentuk – Cara Mudah Belajar Menggambar. Yogyakarta: ANDI.(5295)
- Veri Apriyatno, S.Sn. 2013. Cepat dan Mudah Belajar Menggambar dengan Pensil. Jakarta: Kawan Kita.(5294)